Wisata Pantai Tanjung Aan Lombok

Selain pantai senggigi yang dahulunya sebagai ikon pulau Lombok, terdapat banyak pilihan keindahan alam khusunya daerah wisata pantai yang tidak kalah indahnya dengan pantai senggigi. Salah satunya adalah pantai Pantai tanjung aan, pantai yang terletak di daerah Pulau Lombok paling Selatan, yang merupakan satu wilayah dengan pantai Kuta. Tapi terdapat keunikan lain yang tidak ada di pantai kuta, yaitu di saaat sore hari, yang mana di saat ini air laut di pantai ini akan naik, yang menjadikannya sangat cocok sebagai tempat surfing.

Selain keindahan bawah lautnya yang juga tidak kalah dengan keindahan bawah laut pantai lainnya. Sehingga di tempat ini kita dapat menikmatinya dengan banyak aktivitas, baik itu snorkeling, diving atau sekedar jalan jalan di pantai pasir putih berbentuk butiran merica. Di sekitar pantai aan ini juga terdapat bukit bukit hijau kecil yang dapat kita naiki dengan mudah karena sudah ada tangga menuju ke puncaknya untuk dapat menikmati keindahan alam pantai aan ini lebih utuh. Mengenai kaitan ceritra penduduk setempat tentang pantai di wilayah ini, Pantai Tanjung aan merupakan asal dari Putri mandalika, yang mana di pantai barat lokasi ini, yaitu pantai Kuta merupakan pantai tempat putri Mandalika bunuh diri di sebuah tebing tinggi yang curam di pantai kuta. Sehingga di waktu tertentu, di kedua pantai ini di selenggarakan suatu acara tradisional yang di sebut Bau Nyale.

Jika beruntung kita akan dapat menjumpai nyale tersebut, yaitu berupa cacing cacing pipih yang melayang layang di dalam laut dangkal, dengan memeakan daging nyale ini di percaya dapat menyembuhkan segala penyakit.

Ingin mengunjunginya ? yuuk hubungi